Selasa, 11 September 2012

(j-movie) Death Note


Category:
Movies
Genre:Mystery & Suspense

whoa baru nonton, telat mode on. ternyata death note tuh bagus pisan. buat yang belum tahu death note ini aslinya manga 12 jilid dan 1 jilid special yang ditulis oleh tsugumi ohba dan ilustrasi takeshi obata.
ceritanya adalah seorang siswa jenius bernama Light Yagami (Tatsuya Fujiwara). Light/Raito ini muak dengan penjahat-penjahat yang bebas berkeliaran tanpa tersentuh hukum. buat dia, dunia ini tidak adil, karena penjahat itu tidak mendapatkan hukuman yang setimpal. satu saat dia mendapatkan sebuah buku Death Note. barang siapa menulis nama seseorang di dalam buku ini maka orang itu akan mati. buku itu kepunyaan shinigami (dewa kematian) bernama Ryuk.
Light pun mulai membunuh para penjahat itu dengan nama samaran Kira. kejeniusannya membuat dia sulit terlacak. apalagi membunuh pejahat itu gampang saja, tinggal menonton tv, lalu tulis namanya, maka orang yag dimaksud pun tewas. di masyarakat terjadi pro kontra apakah Kira itu pahlawan atau justru pembunuh berdarah dingin?
ternyata yang mampu mengimbangi kejeniusan Light adalah detektif misterius bernama L/ Eru yang kemudian dipanggil Ryuzaki (Kenichi Matsuyama). L mampu mengendus keberadaan Light dan kemudian mencurigai Light yang seorang anak inspektur polisi Yagami.

review:
aku dah pernah intip ini film, tapi karena bajakannya teksnya ancur, jadi aku tinggal. nah, kali ini karena beli donlotan dan langsung 3 movie death note, jadi semangat nontonnya. btw, filmnya creepy enough.aku dah pernah baca komiknya dan shinagami Ryuk itu sama persis dengan komiknya. mengerikan tampangnya..tapi, yang bikin lucu dia suka banget sama apel haha sebenarnya yang jadi Light masih kalah keren di komik. soalnya di komik Light tuh cakep banget, tapi akting Tatsuya Fujiwara bagus kok. L muncul setelah film berjalan satu jam lebih. kagetnya, ini tokoh L yang diperankan Matsuken mirip bener ma komiknya. berwajah pucat, memakai jeans, kaos putih, dengan tubuh membungkuk, duduk dengan kaki ditekuk dan suka makan yang manis-manis.cara memegang makanan manis, sampai cara dia memegang hape, bener-bener mirip..whoaaaa matsuken-kun kakkoi desu ne!
setelah Light menemukan rivalnya L, film ini tambah seru.
seperti film jepang lain, alur film ini berjalan cepat. apalagi ketika Light mulai sombong percaya diri, licik dan mulai membunuhi orang-orang yang tidak disukainya, bukan sekedar penjahat. aku kasih bintang 4,5? loh kok? iya, soalnya porsi L di sini rada sedikit hehehe
btw, kenapa ga bikin ost sendiri? enak sih emang lagu dani california-nya red hot chilli peppers tapi kayaknya masih agak kurang klop dengan filmnya..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar